WELCOME TO MY BLOG
FAQIH MUTA'ALIM

Selasa, 17 November 2015

Apakah hanya Paris yang bisa membuat menangis?

Atas nama kemanusiaan, kita terhentak ketika lebih dari 150 orang roboh meregang nyawa di Paris, Prancis Jumat malam (13/11). Tujuh titik di kota mode itu dikoyak oleh serangan mematikan. Tak terkecuali titik di mana Presiden Prancis, Francois Hollande sedang menikmati pertandingan bola, stadion Stade de France.
Atas nama kemanusiaan pula, Presiden Rusia, Vladimir Putin dengan tegas menyatakan Rusia sangat mengecam pembunuhan tak berperikemanusiaan ini dan siap memberikan semua bantuan untuk menginvestigasinya. Ucapan “bijak” seperti itu dengan mudah keluar dari mulut Putin, semudah ribuan roket meluncur dan menyasar penduduk sipil di Suriah.
Peragaan sok bijak juga dilakukan oleh NATO dan Amerika Serikat. Untuk insiden Paris, sejuta karangan bunga mereka kirimkan, berlapis janji dan kecaman. Sementara, di Suriah mesin perang mereka terus menyalak, mencabut nyawa-nyawa sipil atas nama perang melawan terorisme. Padahal, justru rakyat Suriah itu adalah korban terorisme hasil persekongkolan Basar Asad dengan negara-negara pendukungnya.
Seolah tak ingin dianggap lambat tanggap seperti dalam musibah asap beberapa hari lalu, Presiden Jokowi pun dengan sigap dan cekatan turut menyatakan duka. Jokowi juga menjamin tak ada sejengkal tanah pun di Indonesia bagi tindak terorisme seperti yang terjadi di Paris. Singkat kata, seluruh dunia kompak menangis untuk Paris.

Saya Tak berdo'a untuk PARIS

Kemarin, beberapa saat setelah terror Paris, seperti kebanyakan orang, saya mengunggah gambar "Pray for Paris". Seolah saya turut bersedih. Seolah saya turut berdoa. Padahal tidak!

Pagi ini saya memutuskan untuk menghapus gambar-gambar itu dari beberapa akun media sosial yang saya punya. Saya tidak berdoa untuk Paris. Tak. Dan mengapa saya harus melakukannya? Mengapa saya harus mengutuk sebuah kejadian di mana seekor anjing yang dilatih untuk menyerang orang lain menggigit teman dari tuannya sendiri?

Saya bosan dengan semua sentimen Islamofobik yang memojokkan Islam. Saya muak dengan semua permaianan politik tingkat tinggi yang dirancang sedemikian rupa untuk mencitrakan Islam sebagai agama teror. Saya jengah dengan semua pemberitaan yang menggiring kesadaran publik pada keyakinan bahwa Islam adalah biang kerok di balik semua petaka yang menimpa dunia.

Sementara kita sering mengabaikan betapa Amerika Serikatlah yang punya andil besar untuk membentuk dan mempersenjatai ISIS. Dan apakah ISIS adalah representasi Islam dan kaum Muslim? Tentu bukan!

Kita lupa bahwa negara-negara Barat juga punya andil penting dalam berbagai peperangan yang terjadi di belahan bumi lainnya. Siapa yang tak terlibat dalam genosida paling terstruktur di Palestina? Dan berapa banyak negara Barat yang tak turut mengirimkan pasukan bersenjata untuk menghancurkan Irak dan Afghanistan? Sedikit sekali!

Betapa naif jika kita hanya mengutuk ISIS sementara melupakan kejahatan perang yang dilakukan Amerika Serikat dan negara-ngara Barat lainnya di aneka belahan dunia? Jika memang mereka tak suka kejahatan terhadap kemanusiaan, jika mereka mengutuk semua aksi pembunuhan terhadap warga sipil yang tak bersalah, tak usah melihat apa agama si pelaku teror. Tak usah tebang pilih! Kutuk dan bencilah semuanya: Semua yang menbunuh, semua yang melakukan kejahatan kemanusiaan, adalah musuh kita semua!

Hentikan semua produksi senjata. Tarik semua pasukan dari daerah perang. Sungguh-sungguhlah dalam menciptakan perdamaian dunia--yang bukan cuma retorika. Berhentilah merasa menjadi pejuang kemanusiaan padahal di saat yang sama melakukan pembunuhan lainnya atas nama kemanusiaan.

Mengapa begitu mudah membuat aksi solidaritas untuk mendukung negara tertentu, sementara begitu sulit menyatakan dukungan untuk negara-negara Muslim yang jutaan warganya menjadi korban setiap tahunnya? Mengapa takut dan enggan untuk membela orang Islam? Mengapa harus selalu sama dengan sikap Amerika dan negara-negara sekutunya? Mengapa media begitu tak adil sekaligus hipokrit?

Saya tak berdoa untuk Paris. Meski saya bersedih atas kematian dan korban yang jatuh dalam tragedi 13 November lalu di sana. Saya mendoakan mereka sebagai sesama manusia. Saya berdoa untuk kemanusiaan kita, juga untuk kenaifan dan kebodohan kita melihat situasi yang sedang terjadi. Semoga kita semua sadar bahwa ini bukan tentang Paris saja. Saya berdoa untuk semua tragedi kemanusiaan di belahan dunia manapun. Saya mengutuk semua yang melakukan teror dan kejahatan terhadap kemanusiaan, apapun agamanya.

... Dan, ya, terorisme tak punya agama!

Kamis, 12 November 2015

Akhlak dan Postingan

Akhlak dan Postingan merupakan 2 hal yang sangatlah berbeda.
Namun, ada saja orang yang menyama-nyamakannya.
.
Akhlak merupakan sikap seseorang yang berasal dari dalam dirinya . Sedangkan, Postingan adalah sebuah media untuk saling berbagi . Entah itu berbagi kebaikan atau yang lainnya.
.
Ada yang bilang “ Postingan nya tentang dakwah-dakwah . tapi akhlaknya masih kayak gelas pecah (berantakan). ”
Ada juga yang bilang “ benahi dulu deh perilakunya , baru ngepost tentang agama. ”
Yang bilang seperti “ sok alim kamu. perilaku masih kek gitu aja udah berani ngepost tentang agama .” juga ada .
.
Rasanya seperti tersayat jika mendengar perkataan seperti itu.
Tapi apa daya…
Saya hanyalah manusia biasa . Saya juga masih dalam tahap belajar.
Saya masih dalam tahap memperbaiki diri.
Mungkin banyak orang yang tidak suka dengan postingan saya dan menganggap saya sok alim lah, sok ngerti agama lah , ato yang lainnya.
Tapi saya hanya bisa diam dan mendengarkannya sembari berdo'a “ YaAllah… berikanlah hidayahMu kepada mereka. ” serta terus mengintrospeksi supaya jadi lebih baik lagi.
.
Orang yang ngeposting tentang agama itu belum tentu sempurna akhlaknya.
tapi mereka mau menebar benih kebaikan walaupun itu hanya sebesar biji zarroh. .
Jadi…jangan langsung mengkritik orang yang ngepost nya tentang agama.
Lebih baik…
yok bareng-bareng tebar benih kebaikan untuk bekal di Akhirat

Sabtu, 07 November 2015

Inilah posisi tidur yang tidak diperbolehkan

Tahukah Anda? Tidur dengan posisi tengkurap atau telungkup ternyata tak baik menurut pandangan Islam. Namun apa sebabnya?

Diriwayatkan Thakhfah Al-Ghifari RA, salah seorang sahabat Nabi yang tinggal di Masjid Nabawi berkata, "Aku tidur di masjid pada akhir malam, kemudian ada orang yang mendatangiku sedangkan aku tidur dengan posisi tengkurap. Lalu berkata: “Bangunlah dari tengkurapmu, karena tidur yang demikian adalah tidurnya orang-orang yang dimurkai Allah.” Kemudian aku angkat kepalaku, maka ketika kulihat ia adalah Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam, maka akupun kemudian bangkit." (HR. Al-Bukhari)

Sementara dalam riwayat lainnya, Ibnu Majah dikisahkan bahwa kemudian Nabi berkata, "Ada apa denganmu sehingga tidur dengan posisi seperti ini (tengkurap), tidur seperti ini adalah tidurnya orang yang dibenci atau dimurkai Allah Subhanahu wa Ta`ala."

Melalui hadits tersebut jelas bahwa tidur tengkurap merupakan larangan. Bahkan Allah SWT sangat membenci perbuatan tersebut.

Adapun sebab dibencinya tidur dengan posisi tengkurap diterangkan dalam hadits dari Abu Dzar RA. Ia berkata, "Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam lewat di sisiku sementara aku sedang tidur tengkurap, dan beliau bersabda: ‘Wahai Junaidab, sesungguhnya tidur seperti ini adalah tidurnya penghuni neraka’." (HR. Ibnu Majah, no. 3724)

Menurut pandangan Islam, adab tidur yang baik adalah dengan posisi miring ke kanan dan meletakkan tangan di bawah pipi. Hal ini berdasarkan hadits riwayat Bukhari dan Muttafaq Alaih.

Arti jerawat yang muncul diwajah

Heii guyss..!! Kali ini saya akan membahas tentang jerawat yang sedang dialami banyakk orang disekitar kita termasuk saya juga sihh heheheh :v
Dan kali ini akhirnya terungkap juga Arti Sebenarnya Jerawat Yang Muncul diwajah kita!!!
Masalah pada kulit wajah seperti jerawat bukan merupakan hal asing yang dialami setiap wanita. Jerawat yang muncul terus-menerus dan sulit hilang, bisa jadi bukan karena produk yang Anda pakai tetapi justru pertanda dari dalam tubuh Anda.  Sebab nyatanya jerawat bisa bercerita tentang kondisi tubuh kita. Jerawat pada area tertentu di wajah kita dapat menjadi panduan Anda untuk mengubah pola hidup menjadi lebih sehat. Yuk, ketahui penyebabnya dan cara mencegahnya agar tidak muncul kembali.
Dahi bagian Atas:  Masalah Pencernaan
Bisa jadi Anda saat ini dalam mengalami masalah pencernaan akibat makanan yang Anda konsumsi. Coba mulai hindari makanan cepat saji, dan perbanyak makanan atau minuman yang mengandung antioksidan seperti green tea, air lemon, dan berries.
Dahi bagian Bawah: Masalah Jantung
Jerawat yang muncul di bagian bawah dahi Anda biasanya dikaitkan dengan masalah yang berasal dari pikiran dan semangat Anda. Hal ini terjadi akibat waktu tidur yang tidak teratur, stress, depresi, serta peredaran darah yang kurang lancar. Untuk mencegahnya Anda dapat mencoba beristirahat lebih awal, dan melakukan relaksasi seperti berpergian, spa, atau meditasi.
Area Hidung: Masalah Jantung
Sama halnya seperti area dahi bagian bawah, jerawat pada area hidung juga menandakan adanya masalah dengan jantung Anda. Tapi, Anda tidak perlu parno berlebihan. Sebab, masalah jantung ini bukan terkait masalah kesehatan yang berat dan membahayakan, melainkan terkait masalah stress dan tekanan darah Anda yang kurang stabil, sekali lagi, coba untuk melakukan relaksasi seperti berpergian bersama kerabat, ataupun shopping.
Area Alis Mata: Fungsi Hati
Jerawat yang sering muncul pada bagian area alis, maupun bagian sekitar mata pertanda fungsi hati Anda sedang terganggu. Hal ini dapat disebabkan oleh konsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak, dan alkohol. Perbanyak minum air putih agar dapat menetralisir toksin yang terdapat dalam tubuh Anda.
Area Kuping: Masalah Ginjal
Memang hal ini jarang sekali terjadi, tetapi apabila Anda pernah mengalaminya secara terus-menerus, coba perhatikan kembali kesehatan ginjal Anda. Kurangi makanan yang mengandung banyak garam, dan kafein serta perbanyak minum air putih agar kesehatan organ ginjal Anda dapat terjaga.
Pipi bagian kanan: Masalah Paru-paru
Jerawat pada bagian pipi sering sekali muncul, hal ini disebabkan oleh alergi, saluran pernafasan, dan asap rokok. Nah, bagi Anda yang suka merokok, coba hindari hal tersebut, selain menjaga tubuh tetap sehat, Anda akan terhindar dari masalah paru-paru juga masalah kulit wajah.
Area Mulut dan bagian tengah Dagu: Masalah Perut
Pada bagian ini, Anda harus lebih memperhatikan kondisi perut Anda, coba hindari makanan instan, dan perbanyak makanan yang mengandung serat seperti sayuran, dan buah-buahan. Masalah pada dagu juga dapat dikaitkan dengan masalah perut lainnya seperti konstipasi atau sulit buang air besar.
Area samping bagian Dagu: Masalah Reproduksi dan Ginjal
Tenang saja, hal ini biasa terjadi apabila Anda sedang mengalami menstruasi, atau hormon yang sedang tidak seimbang, sehingga kerja ginjal Anda menjadi lebih berat. Masalah pada jerawat ini sering sekali mengakibatkan stress, jadi cobalah untuk relax dan tersenyum.
Nah itulah arti dari jerawat yang muncul pada bagian wajah. So, apa cerita di balik jerawat Anda? Jika sudah temukan jawabannya, segeralah perbaiki pola hidup dan berusahalah untuk selalu menerapkan gaya hidup sehat agar tubuh Anda makin sehat dan kulit pun, semakin cantik terawat. Semoga bermanfaat yaa guys!

7 Perkara yang lebih Besar daripada Dosa

Segala perbuatan tercela yang tidak sesuai dengan syariat Islam akan mendapatkan dosa. Besar kecilnya dosa tidak dapat diukur oleh manusia, hanya Allah SWT yang berhak atas segala perbuatan kita.
Kita manusia tidak dapat menghitung dosa yang kita terima. Alangkah lebih baiknya kita tidak melakukan perbuatan dosa karena yang kita kira dosa kecil barangkali akan menjadi dosa besar yang ditimpakan pada kita.
Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhu pernah menguraikan adanya beberapa hal yang lebih besar daripada dosa. Demikian pula Ibnul Qayyim Al Jauziyah dan para ulama lainnya.
Berikut ini adalah tujuh perkara yang lebih dosa daripada dosa :
• Meremehkan Dosa
Jangan sekali-kali meremehkan dosa, dosa sekecil apapun itu, hal sepele apapun yang menimbulkan dosa, sebaiknya jangan pernah meremehkannya. Hal itu malah akan membuat dosa yang lebih besar.
• Bangga setelah berbuat dosa
Apa yang perlu dibanggakan dari dosa? Siapa yang bahagia setelah berbuat dosa? Ketahuilah, gembira setelah berbuat dosa adalah lebih dosa dari dosa itu sendiri.
• Merasa Aman dari Allah SWT saat Berbuat Dosa
Merasa aman dan tidak diawasi oleh Allah SWT saat berbuat dosa adalah perbuatan yang lebih dosa daripada dosa yang ia kerjakan itu.
• Merasa Aman dari Akibat Buruk Dosa
Merasa aman walaupun berbuat dosa, tidak merasa salah setelah berbuat dosa. Merasa aman di alam kubur dan tidak takut akan siksa neraka, adalah lebih berdosa daripada dosa yang ia perbuat.
• Memamerkan Dosa
Siapapun yang memamerkan dosa yang telah diperbuat, maka ia akan lebih berdosa daripada dosa yang ia lakukan sendiri.
• Mengajak Orang Lain untuk Berbuat Dosa
Sungguh besar dosa orang yang mengajak orang lain untuk berbuat dosa. Cukup diri sendiri yang berdosa, jangan ajak orang lain untuk berbuat dosa pula.
Menyesal tidak bisa Berbuat Dosa
Poin ketujuh ini adalah yang paling buruk
• Menyesal ketika tidak jadi melakukan dosa.
Hal ini sungguh-sungguh lebih berdosa daripada dosa yang akan dilakukan sendiri.
Itulah ketujuh hal yang lebih dosa daripada dosa, jangan sampai kita termasuk golongan orang-orang seperti itu

Sosok Seorang Ayah yang Jarang Diketahui Anak-anaknya

RAHASIA BESAR SEORANG AYAH YANG TIDAK DIKETAHUI SEORANGA ANAK BAHKAN SETIAP ANAK DIDUNIA.
Mungkin ibu lebih kerap menelpon untuk menanyakan keadaanku setiap hari, tapi apakah aku tahu, bahwa sebenarnya ayahlah yang mengingatkan ibu untuk meneleponku?
Semasa kecil, ibukulah yang lebih sering menggendongku. Tapi apakah aku tau bahwa ketika ayah pulang bekerja dengan wajah yang letih ayahlah yang selalu menanyakan apa yang aku lakukan seharian, walau beliau tak bertanya langsung kepadaku karena saking letihnya mencari nafkah dan melihatku terlelap dalam tidur nyenyakku.
Saat aku sakit demam, ayah membentakku “Sudah diberitahu, Jangan minum es!” Lantas aku merengut menjauhi ayahku dan menangis didepan ibu.
Tapi apakah aku tahu bahwa ayahlah yang risau dengan keadaanku, sampai beliau hanya bisa menggigit bibir menahan kesakitanku.
Ketika aku remaja, aku meminta izin untuk keluar malam. Ayah dengan tegas berkata “Tidak boleh! ”Sadarkah aku, bahwa ayahku hanya ingin menjaga aku, beliau lebih tahu dunia luar, dibandingkan aku bahkan ibuku?
Karena bagi ayah, aku adalah sesuatu yang sangat berharga. Saat aku sudah dipercayai olehnya, ayah pun melonggarkan peraturannya.
Maka kadang aku melanggar kepercayaannya. Ayahlah yang setia menunggu aku diruang tamu dengan rasa sangat risau, bahkan sampai menyuruh ibu untuk mengontak beberapa temannya untuk menanyakan keadaanku, ”dimana, dan sedang apa aku diluar sana.”
Setelah aku dewasa, walau ibu yang mengantar aku ke sekolah untuk belajar, tapi tahukah aku, bahwa ayahlah yang berkata: Ibu, temanilah anakmu, aku pergi mencari nafkah dulu buat kita bersama.
Disaat aku merengek memerlukan ini – itu, untuk keperluan kuliahku, ayah hanya mengerutkan dahi, tanpa menolak, beliau memenuhinya, dan cuma berpikir, kemana aku harus mencari uang tambahan, padahal gajiku pas-pasan dan sudah tidak ada lagi tempat untuk meminjam.
Saat aku berjaya. Ayah adalah orang pertama yang berdiri dan bertepuk tangan untukku. Ayahlah yang mengabari sanak saudara, ”anakku sekarang sukses.” Walau kadang aku cuma bisa membelikan baju koko itu pun cuma setahun sekali. Ayah akan tersenyum dengan bangga.
Dalam sujudnya ayah juga tidak kalah dengan doanya ibu, cuma bedanya ayah simpan doa itu dalam hatinya. Sampai ketika nanti aku menemukan jodohku, ayahku akan sangat berhati – hati mengizinkannya.
Dan akhirnya, saat ayah melihatku duduk diatas pelaminan bersama pasanganku, ayahpun tersenyum bahagia. Lantas pernahkah aku memergoki, bahwa ayah sempat pergi ke belakang dan menangis? Ayah menangis karena ayah sangat bahagia. Dan beliau pun berdoa, “Ya Alloh, tugasku telah selesai dengan baik. Bahagiakanlah putra putri kecilku yang manis bersama pasangannya.
”Pesan ibu ke anak untuk seorang Ayah”
Anakku..
Memang ayah tidak mengandungmu,
tapi darahnya mengalir di darahmu, namanya melekat dinamamu …
Memang ayah tak melahirkanmu,
Memang ayah tak menyusuimu,
tapi dari keringatnyalah setiap tetesan yang menjadi air susumu …
Nak..
Ayah memang tak menjagaimu setiap saat,
tapi tahukah kau dalam do’anya selalu ada namamu disebutnya …
Tangisan ayah mungkin tak pernah kau dengar karena dia ingin terlihat kuat agar kau tak ragu untuk berlindung di lengannya dan dadanya ketika kau merasa tak aman…
Pelukan ayahmu mungkin tak sehangat dan seerat bunda, karena kecintaanya dia takut tak sanggup melepaskanmu… Dia ingin kau mandiri, agar ketika kami tiada kau sanggup menghadapi semua sendiri..
Bunda hanya ingin kau tahu nak..
bahwa…
Cinta ayah kepadamu sama besarnya dengan cinta bunda..
Anakku…
Jadi didirinya juga terdapat surga bagimu… Maka hormati dan sayangi ayahmu.
THANKS DAD
Silahkan sebarkan tulisan sederhana ini kepada semua temanmu, supaya kita semua tahu rahasia besar seorang ayah.

Rabu, 04 November 2015

Keutamaan berwudhu sebelum tidur

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menyebutkan keutamaan berwudhu sebelum tidur.
Orang yang berwudhu sebelum tidur, akan didoakan malaikat.
•••
Dari Abdullah bin Umar radliyallaahu ‘anhu, bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
•••
“Barangsiapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia
tidak akan bangun hingga malaikat berdoa ‘Ya Allah, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam
keadaan suci.'” (HR. Ibn Hibban 3/329. Syuaib Al-Arnauth mengatakan, Perawi hadis ini termasuk
perawi kitab shahih. Hadis ini juga dinilai shahih oleh Al-Albani dalam Shahih At Targhib wat Tarhib
I/37)
•••
Al-Hafidz Ibnu Hajar menjelaskan beberapa manfaat berwudhu sebelum tidur,
•••
Ada banyak manfaat dari berwudhu sebelum tidur, diantaranya, orang itu tidur dalam kondisi suci,
agar ketika kematian menjemputnya, dia berada dalam keadaan sempurna. Dari hadis ini juga terdapat
pelajaran agar kita selalu menyiapkan diri menghadapi kematian, dengan menyucikan hati. Karena
kesucian hati lebih diutamakan dari pada kesucian badan…, lebih ditekankan lagi untuk orang yang
sedang berhadas, terutama orang junub, agar bisa kemabli segar atau memicu untuk mandi. Sehingga dia
bisa tidur suci dari semua hadats. Kemudian, diantara manfaat wudhu ini, untuk mengundang mimpi yang
baik, dan dijauhkan dari permainan setan ketika tidur. (Fathul Bari, 11/110)

Selasa, 03 November 2015

Resiko Murtad

RESIKO MURTAD
.
Islam adalah anugerah yang tiada tara. Satu-satunya agama yang diridhai oleh Allâh Azza wa Jalla di
dunia dan akherat . Allâh Azza wa Jalla berfirman:
"Barangsiapa mencari agama selain agama Islam, maka sekali-kali tidaklah akan diterima (agama itu)
daripadanya, dan dia di akhirat termasuk orang-orang yang rugi" (QS. Ali-‘Imrân: 85)
.
Perbuatan seseorang akan diakui bila ia telah memeluk Islam. Allâh Azza wa Jalla berfirman:
"Dan Kami hadapi segala amal yang mereka kerjakan, lalu Kami jadikan amal itu (bagaikan) debu yang
berterbangan" (QS. Al-Furqân:23)
.
.
DEFINISI MURTAD
Istilah murtad menurut syariat, orang murtad adalah seorang Muslim yang menjadi kafir setelah
keislamannya, tanpa ada paksaan, dalam usia tamyiiz (sudah mampu memilah dan memilih perkara, antara
yang baik dari yang buruk-pen.) serta berakal sehat.
.
SANKSI BAGI ORANG MURTAD
.
a. Amal Ibadahnya Terhapus
b. Haknya Sebagai Seorang Muslim Sirna
c. Haram Menikahi Seorang Muslimah. Apabila Telah Menikah, Maka Otomatis Pernikahannya Batal Demi
Hukum
d.Tidak Boleh Menjadi Wali Dalam Pernikahan
e. Tidak Mewarisi Dan Tidak Diwarisi Hartanya
f. Jika Mati, Tidak Dishalati, Tidak Dikafani Serta Tidak Boleh Didoakan
g. Jika Mati, Tida Boleh Dimakamkan Di Pemakaman Muslimin
h. Jika Mati Dalam Keadaan Murtad, Tidak Boleh Dimintakan Ampunan Baginya
i. Kaum Muslimin Memberikan Berita Buruk Ketika Melewati Kuburnya
j. Sembelihannya Haram Bagi Kaum Muslimin
k. Persaksiannya Ditolak
l. Tidak Boleh Memasuki Tanah Suci (Tanah Haram)
.
.
Oleh karena itu kemurtadan adalah bencana bagi pelaku baik di dunia terlebih di akhirat, sehingga
setiap Muslim harus ekstra hati-hati darinya, agar tidak terjerumus ke dalamnya. Semoga kita dan
keluarga kita dijauhkan dari bencana seperti ini dan diwafatkan dalam keadaan husnul khotimah
memegangi akidah Islamiyyah, sehingga kelak dikumpulkan dengan penduduk Jannah. Amin
.
.

Isi surat Al munafiqun ayat 9 - 11

Surat Al Munafiqun ayat 9 - 11
Peringatan kepada kaum mukmin agar tidak tersibukkan oleh dunia sehingga melalaikan diri dari beribadah kepada Allah Subhaanahu wa Ta'aala, dan ajakan kepada mereka untuk beramal saleh dan berinfak di jalan Allah sebelum ajal tiba.
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا لا تُلْهِكُمْ أَمْوَالُكُمْ وَلا أَوْلادُكُمْ عَنْ ذِكْرِ اللَّهِ وَمَنْ يَفْعَلْ ذَلِكَ فَأُولَئِكَ هُمُ الْخَاسِرُونَ (٩) وَأَنْفِقُوا مِنْ مَا رَزَقْنَاكُمْ مِنْ قَبْلِ أَنْ يَأْتِيَ أَحَدَكُمُ الْمَوْتُ فَيَقُولَ رَبِّ لَوْلا أَخَّرْتَنِي إِلَى أَجَلٍ قَرِيبٍ فَأَصَّدَّقَ وَأَكُنْ مِنَ الصَّالِحِينَ (١٠) وَلَنْ يُؤَخِّرَ اللَّهُ نَفْسًا إِذَا جَاءَ أَجَلُهَا وَاللَّهُ خَبِيرٌ بِمَا تَعْمَلُونَ (١١)
Terjemah Surat Al Munafiqun Ayat 9-11
9. [30]Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah harta bendamu dan anak-anakmu melalaikan kamu dari mengingat Allah[31]. Dan barang siapa berbuat demikian[32], maka mereka itulah orang-orang yang rugi[33].
10. Dan infakkanlah[34] sebagian dari apa yang telah Kami berikan kepadamu[35] sebelum kematian datang kepada salah seorang di antara kamu; lalu dia berkata (menyesali)[36], "Ya Tuhanku, sekiranya Engkau berkenan menunda (kematian)ku sedikit waktu lagi[37], maka aku dapat bersedekah[38] dan aku akan termasuk orang-orang yang saleh[39]."
11. Dan Allah tidak akan menunda (kematian) seseorang apabila waktu kematiannya telah datang. Dan Allah Mahateliti terhadap apa yang kamu kerjakan[40].
Tafsir: 

[30] Allah Subhaanahu wa Ta'aala memerintahkan hamba-hamba-Nya yang mukmin untuk banyak mengingat-Nya, karena di sana terdapat keberuntungan dan kebaikan yang banyak, dan melarang mereka dibuat sibuk oleh harta dan anak-anak mereka sampai lalai mengingat Allah. Hal itu, karena jiwa manusia diciptakan dengan keadaannya yang senang kepada harta dan anak, namun jika sampai diutamakan di atas kecintaan dan ketaatan kepada Allah, maka dapat mengakibatkan kerugian yang besar seperti saat dikumandangkan azan Jum’at untuk shalat Jum’at, tetapi ia masih saja sibuk berdagang.

Penghuni Neraka Jahannam

INILAH PENGHUNI NERAKA JAHANAM 
Kala itu Jibril datang kepada Rasulullah pada waktu yang tak biasa. Namun, Jibril terlihat berbeda. Raut wajah yang tak biasa.
Maka Rasulullah SAW bertanya:
"Mengapa aku melihat kau berubah muka (wajah)?" Jawabnya: "Ya Muhammad, aku datang kepadamu di saat Allah menyuruh supaya dikobarkan penyalaan api neraka, maka tidak layak bagi orang yang mengetahui bahwa neraka Jahannam itu benar, siksa kubur itu benar, dan siksa Allah itu terbesar untuk bersuka-suka sebelum ia merasa aman daripadanya".
Lalu Rasullulah Saw bersabda:
"Ya Jibril, jelaskan padaku sifat Jahannam".
Jawabnya: "Ya. Ketika Allah menjadikan Jahanam, maka dinyalakan selama 1000 tahun sehingga merah, kemudian dilanjutkan 1000 tahun sehingga putih, kemudian 1000 tahun sehingga hitam, lalu menjadi hitam gelap, tidak pernah padam nyala dan baranya.
Demi Allah, andaikan terbuka sebesar lubang jarum niscaya akan dapat membakar semua penduduk dunia karena panasnya. Demi Allah, andaikan satu baju ahli neraka itu digantung di antara langit dan bumi niscaya akan mati penduduk bumi karena panas dan basinya.
Demi Allah, andaikan satu pergelangan dari rantai yang disebut dalam Al-Quran itu diletakkan di atas bukit, niscaya akan cair sampai ke bawah bumi yg ke 7.
Demi Allah, andaikan seorang di ujung barat tersiksa, niscaya akan terbakar orang-orang yang di ujung timur karena sangat panasnya. Jahannam itu sangat dalam, perhiasannya besi dan minumannya air panas bercampur nanah, dan pakaiannya adalah potongan-potongan api.
Api neraka itu ada 7 pintu, jarak antar pintu sejauh 70 tahun, dan tiap pintu panasnya 70 kali dari pintu yg lain".
Dikatakan dalam Hadist Qudsi:
"Bagaimana kamu masih boleh melakukan maksiat sedangkan kamu tak dapat bertahan dengan panasnya terik matahariKu. Tahukah kamu bahwa neraka jahanamKu itu: mempunyai 7 tingkat.
Setiap tingkat mempunyai 70.000 daerah. Setiap daerah mempunyai 70.000 kampung. Setiap kampung mempunyai 70.000 rumah. Setiap rumah mempunyai 70.000 bilik. Setiap bilik mempunyai 70.000 kotak. Setiap kotak mempunyai 70.000 batang pokok zaqqum.
Di bawah setiap pokok zaqqum mempunyai 70.000 ekor ular. Di dalam mulut setiap ular yang panjangnya 70 hasta mengandung lautan racun yang hitam pekat. Dan di bawah setiap pokok zaqqum terdapat 70.000 rantai. Setiap rantai diseret oleh 70.000 malaikat".
"Api yang ada sekarang ini, yang digunakan bani Adam untuk membakar hanyalah 1/70 dari api neraka jahannam" (HR. Bukhari-Muslim). "Apabila neraka itu melihat mereka dari tempat yang jauh, mereka akan mendengar kegeraman dan suara nyalanya". (QS. Al-Furqan: 11).
"Apabila mereka dilemparkan ke dalamnya, mereka mendengar suara neraka yang mengerikan, sedang neraka itu menggelegak, hampir-hampir (neraka) itu terpecah lantaran marah". (QS. Al-Mulk: 7).
Air di jahannam adalah hamim (air panas yang menggelegak), anginnya adalah samum (angin yang amat panas), sedang naungannya adalah yahmum (naungan berupa potongan-potongan asap hitam yang sangat panas) (QS. Al-Waqi'ah: 41-44).
Rasulullah Saw meminta Jibril untuk menjelaskan satu per satu mengenai pintu-pintu neraka tersebut.
"Pintu pertama dinamakan Hawiyah (arti harfiahnya: jurang), yang diperuntukkan bagi kaum munafik dan kafir. Pintu ke 2 dinamakan Jahim, yang diperuntukkan bagi kaum musyrikin; Pintu ke 3 dinamakan Saqar, yang diperuntukkan bagi kaum shobiin atau penyembah api; Pintu ke 4 dinamakan Ladha, diperuntukkan bagi iblis dan para pengikutnya; Pintu ke 5 dinamakan Huthomah (artinya: menghancurkan hingga berkeping-keping), diperuntukkan bagi kaum Yahudi; Pintu ke 6 dinamakan Sa'ir (arti harfiahnya: api yang menyala-nyala), diperuntukkan bagi kaum kafir.
Rasulullah bertanya: "Bagaimana dengan pintu ke 7?"
Sejenak malaikat Jibril seperti ragu untuk menyampaikan siapa yang akan menghuni pintu ketujuh. Akan tetapi Rasulullah Saw mendesaknya sehingga akhirnya Malaikat Jibril mengatakan, "Pintu ke 7 diperuntukkan bagi umatmu yang berdosa besar dan meninggal sebelum mereka mengucapkan kata taubat".
Mendengar penjelasan yang mengagetkan itu, Rasulullah Saw pun langsung pingsan, Jibril lalu meletakkan kepala Rasulullah Saw di pangkuannya sehingga sadar kembali dan sesudah sadar beliau bersabda: "Ya Jibril, sungguh besar kerisauan dan sangat sedihku, apakah ada seorang dari umat ku yang akan masuk ke dalam neraka?" Jawabnya: "Ya, yaitu orang yg berdosa besar dari umatmu."
Nabi Muhammad SAW lalu menangis, Jibril pun ikut menangis. Kemudian Nabi langsung masuk ke dalam rumahnya dan tidak keluar kecuali untuk sembahyang. Setelah kejadian itu, beliau tidak berbicara dengan siapapun selama beberapa hari, dan ketika sholat beliau pun menangis dengan tangisan yang sangat memilukan.

Senin, 26 Oktober 2015

Agama baru kristen ortodoks syiria, Ibadahnya meniru Islam

Hati-hati Agama Baru Kristen Ortodoks Syiria, Ibadahnya Meniru Islam
Kristen-Ortodoks-SyiriaBeberapa hari terakhir ini, jagat Facebook dihebohkan dengan foto yang diduga agama baru yang meniru Islam, baik itu dari cara ibadah, pakaian, bacaan, bahkan tempat ibadah.
Agama baru yang disebut bernama Kristen Ortodoks Syiria ini menjadi sorotan para netizen di Facebook, dengan beredarnya gambar orang beribadah yang sekilas mirip dengan cara beribadah orang Islam. Kabar yang beredar itu bertuliskan:
INNALILLAHI WA INNA ILAIHI RAJI’UN…
Ya Allah… Musibah Besar Mengintai Ummat, Ada Agama baru yg meniru Islam.. (Muslim Wajib baca…!!)
Adalah Agama baru kristian ortodok dari syria dan lebanon..
Namanya Kristen Ortodoks Syiria (KOS).
Mereka sholat, puasa, zakat, Gerejanya berbentuk Masjid, dll.
Bangunan Gerejanya persis seperti Masjid milik Ummat muslim..
Bila dengar bacaan-bacaannya pun seperti alunan ayat quran..
Sungguh khawatir teruntuk anak-anak dan generasi kita, juga nantinya, jika kita kurang bertauhid (bertaqwa).
Aliran baru ini masuk ke Indonesia dari Syiria & Libanon, Agama Kristen yg menyerupai Islam.
Kenapa disebut agama baru?
Karena Nabi Isa tak pernah mengajarkan kristen dan trinitas,
semua Nabi dan Rasul termasuk Nabi Isa semua membawa agama tauhid kepada satu Tuhan yaitu Allah Ta’ala,dan agamanya yakni agama islam.
Dan agama baru KOS (Kristen Ortodoks Syria) saat ini sedang berleluasa di Indonesia..
Yg dibaca tu bukan Quran tapi injil dalam bahasa arab.
agama-Kristen-Ortodoks-SyiriaDemi Islam & Kaum Muslimin,
Sebarkan informasi ini ke umat nabi Muhammad Saw.
Perbanyak taqwa kita dengan mendekati Allah Ta’ala.
Jangan takut untuk men’Share’ berita ini, karena Allah akan menggantinya berlipat ganda, tapi jika berhenti di tangan anda, berarti anda seolah tidak peduli dgn islam.
Wallahualam….
Semoga informasi ini menjadi peringatan.
Apakah kalian pernah melihat berita ini di Facebook kalian? Apakah agama ini memang benar adanya? Wallahu A’lam.

Minggu, 25 Oktober 2015

Tertipu waktu

Waktu berlalu begitu halus menipu. Tadi pagi belum sempat dzikir pagi tau-tau sudah menjelang siang.
Belum sempat sedekah pagi matahari sudah meninggi.
.
Rencananya jam 9.00 mau sholat Dhuha, tiba-tiba adzan Dzuhur sudah terdengar. Pengennya sih setiap
pagi menghabiskan baca 1 juz Al-Qur'an, menambah hafalan satu hari satu ayat... Tapi ya itu,
"pengennya itu" sudah setahun yang lalu dan kebiasaan itu belum terlaksana. .
Ada sebenarnya komitmen diri, tidaklah berlalu malam kecuali dengan tahajud dan witir, sekalipun
hanya 3 rakaat singkat saja. Dan komitmen itu belum dilaksanakan sejak 2 tahun lewat.
.
Dulu juga pernah terpikir punya anak asuh, entah yatim apa miskin yang di santuni tiap bulannya. Ya
karena kesibukan lupa merealisasikannya, dan itu sudah berlangsung sekitar 3 tahunan yang lalu...
.
Akan terus beginikah nasib "hidup" kita menghabis-habiskan umur?! Berhura-hura dengan usia?! Tiba-
tiba masuklah usia di angka 30 sebentar kemudian 40 tahun. Tak lama terasa kemudian orang memanggil
kita dengan sebutan "Kek... Nek..." pertanda kita sudah tua. Uban yang mulai menghias kepala,
keriput yang menghias kulit, tenaga yang tidak lagi seberapa. Menunggu ajal tiba… Sejenak mengintip
catatan amal yang kita ingat pernah berbuat apa. Astaghfirullah… Tak seberapa, sedekah dan wakaf
juga sekedarnya… .
Jika demikian… Apakah ruh tidak melolong menjerit saat harus berpisah dari tubuh...?! Tambahkan
usiaku ya Allah! Aku butuh waktu untuk beramal dan berbekal … Belum cukupkah menyia-nyiakan waktu
selama 30, 40, 50 atau 60 tahun ? Butuh berapa tahun lagi untuk mengulang pagi, sore, hari, minggu,
bulan, dan tahun yang sama, tanpa pernah merasa kehilangan kesempatan untuk menghasilkan pahala di
setiap detiknya. Tidak akan pernah cukup 1000 tahun bagi yang terlena...
.
Astaghfirullah…. .
(Reminder bagi kita semua) ...

PAKAILAH PAKAIAN YANG INDAH SETIAP KE MASJID

Kali ini saya akan memberikan artikel yang penting bagi kamu muslim terutama ikhwan
Ingin lebih jelas baca artikel dibawah ini 
Hendaknya kita memilih pakaian yang bagus saat pergi ke masjid. Allah tidak hanya memerintahkan kita
untuk sekedar memakai pakaian yang menutup aurat, akan tetapi memerintahkan pula untuk memperbagus
pakaian, lebih-lebih lagi ketika akan pergi ke masjid. Allah Ta’ala berfirman,
“Hai anak adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) masjid.” (Al A’raf: 31).
.
Dari ayat ini dapat diambil pelajaran bahwa kita dianjurkan untuk berhias ketika shalat, lebih-lebih
ketika hari jumat dan hari raya. Termasuk dalam hal ini memakai parfum bagi laki-laki.
.
Namun sekarang banyak kita jumpai kaum muslimin yang ketika pergi ke masjid hanya mengenakan pakaian
seadanya padahal ia memiliki pakaian yang bagus. Bahkan tidak sedikit yang mengenakan pakaian yang
penuh gambar atau berisi tulisan-tulisan kejahilan. Akibatnya, mau tidak mau orang yang ada
dibelakangnya akan melihat dan membacanya sehingga mengganggu konsentrasi dan kekhusyukan shalat.
.
Terutama bagi para lelaki, mari berhias, memilih pakaian yang bagus, menggunakan wewangian setiap
kita ke Masjid, namun ingat jangan berlebih-lebihan!
Bila hari ini hari Jumat, sebaiknya sudah dipersiapkan semenjak berangkat sekolah/kerja/aktivitas yang lain Semoga dimudahkan
Sekian artikel ini saya sampaikann...TERIMA KASIH ;)

Cara menghack tubuh kita sendiri

Kali ini saya akan memberikan tips tentang cara menghack tubuh kita sendiri.Bagaimana caranyaa? Baca artikel dibawah ini ;)
Check it out 
1. Jika tenggorokanmu gatal, garuk telingamu!
“Jika saraf dekat telinga distimulasi, bisa menciptakan reflek di tenggorokan yang mampu menghasilkan kejang otot ” kata Scott Schaffer, presiden dari pusat spesialis THT di New Jersey. “Kejang ini bisa menghilangkan rasa gatal di tenggorokan.”
2. Longgarkan hidungmu yang mampet!
Cara termudah, tercepat, termurah untuk melegakan hidungmu yang mampet adalah
tekan lidahmu ke bagian atap mulut, lalu tekan dengan satu jari tempat diantara alis. Ini bisa menyebabkan tulang vomer (tulang tipis yang memisahkan lubang hidung), yang menghubungkan saluran hidung ke mulut bergerak maju mundur, kata Lisa DeStefano, asisten profesor di Michigan State University ilmu pengobatan osteopathic. Setelah 20 detik, gerakan tersebut akan melonggarkan hidungmu yang mampet.
3. Menghentikan mimisan
Jepit hidungmu dan bersandar ke belakang adalah cara terbaik yang sering dilakukan orang-orang untuk menghentikan mimisan. Cara yang lain dan lebih enak adalah Letakkan kapas di bagian upper gums (jaringan yang meliputi tulang rahang dan bagian bawah gigi) dibelakang bagian bawah hidung dan tekan sekuat-kuatnya. “Kebanyakan pendarahan datang dari septum, dinding tulang rawan yang memisahkan hidung” kata Peter Desmarais, THT specialis di Entabeni Hospital, di Durban, South Africa. “Penekanan disini bisa membantu menghentikan mimisan.”
4. Menghilangkan rasa terbakar
Saat anda menyentuh kompor panas secara tidak sengaja, bersihkan kulit dan berikan pijatan ringan dengan ujung jari lain yang tidak terluka. Dan es akan mempercepat hilangnya rasa sakit, kata Dr. DeStefano , karena mengembalikan kulit yang terbakar ke suhu normal, maka kulit akan sedikit melepuh.
5. Mencegah asam lambung
Penelitian menunjukkan pasien yang tidur miring ke kiri lebih kecil resiko terserang asam lambung. Kerongkongan dan perut berhubungan dengan posisi. Waktu anda tidur miring ke kanan, perut lebih tinggi dari kerongkongan, membuat makanan dan asam lambung mengalir ke kerongkongan. Jika miring ke kiri, perut lebih rendah dari kerongkongan sehingga asam lambung tidak mengalir kekerongkongan.
6. Menyembuhkan sakit gigi tanpa buka mulut!
Gosokkan es di bagian belakang telapak tangan, bagian berbentuk huruf V antara jempol dan telunjuk. Peneliti Kanada menemukan teknik ini mengurangi rasa sakit gigi sebanyak 50 persen dibanding tanpa menggunakan es. Alur saraf di daerah V tersebut menstimulasi daerah otak dan mencegah sinyal rasa sakit ke wajah dan tangan.
7.Hilangkan rasa sakit!
Peneliti Jerman telah menemukan bahwa batuk saat disuntik bisa mengurangi rasa sakit dari jarum suntik. Menurut Taras Usichenko, pengarang ‘mempelajari fenomena’, trik ini menyebabkan kejutan, kenaikan sementara tekanan di dada dan kanal spinal, menahan struktur pengatur rasa sakit di pusat tulang belakang.
8.Cairkan otak!
Terlalu banyak es krim akan membekukan otak, maksudnya ada sensasi pening. Tekan lidah ke langit-langit mulut, tutup bagian langit-langit sebanyak yang kamu bisa “Karena syaraf di langit-langit mulut menjadi sangat dingin, tubuh mengira otak anda juga beku hasilnya menimbulkan icecream headache” kata Abo. Semakin banyak tekanan yang anda lakukan,makin cepet loh sakit kepalanya berkurang.
9.atasi keinginanmu yang paling mendesak!
pengen pipis? Nggak ada kamar mandi? Kamu cowok? Ngayal aja...
Mikir tentang seks bisa menyibukkan otak, hasilnya kamu nggak bakal ngerasa nggak nyaman, kata larry lipshultz, m.d., kepala pengobatan reproduksi pria di baylor college of medicine.
10. Membuat jantungmu kembali normal
mencoba mengatasi deg-degan? Tiup jempolmu . Syaraf vagus , bertugas mengendalikan detak jantung, bisa dikontrol melalui nafas, kata ben abo, emergency medical services specialist di university of pittsburgh. Ini bisa membuat detak jantung kembali normal.
11. Menghilangkan kram perut
Jika anda seperti kebanyakan orang, saat lari, anda menghembuskan nafas saat kaki kanan menyentuh tanah. Ini menyebabkan tekanan ke bawah di bagian liver (yang mana terletak di bagian kanan), dan akan menarik diafragma dan menyebabkan kram perut, menurut doctors book of home remedies for men. Pemecahannya: Hembuskan nafas saat kaki kanan yang menghentak tanah.
12. Membuat tubuh stabil setelah banyak minum
terlalu banyak minum membuat pening? Letakkan tangan pada tempat yang stabil. Bagian telinga yang mengatur keseimbangan, cupula, mengalirkan cairan dengan densitas yang sama seperti darah. “saat alkohol mengencerkan darah di cupula, cupula menjadi kurang padat dan naik” kata dr. Schaffer. Ini membuat otak bingung. Sentuhan dari obyek yang stabil memberikan opini kedua, dan anda bisa merasa lebih seimbang. Karena saraf di tangan sangat sensitif.
13. Menghilangkan kesemutan atau mati rasa
Jika tangan anda mati rasa saat menyetir atau duduk dengan posisi salah, goyangkan kepala (dugem geleng geleng). Bisa menghilangkan kurang dari semenit, kata dr. Destefano. Mati rasa disebabkan tekanan kumpulan syaraf di leher, melonggarkan otot leher menghilangkan tekanan.
14. Memperpanjang menahan nafas
Jika anda kesusahan mencapai seperempat dari dasar kolam renang, ambil nafas pendek sebelum menyelam sangat penting , hyperventilate (bernafas cepat dan dalam). Saat di dalam air, bukan kekurangan oksigen yang membuat anda ingin bernafas, tapi peningkatan karbon dioksia, yang membuat darah anda asam, dan mengirim sinyal ke otak ada yang tidak beres,” saat melakukan hyperventilate, aliran oksigen melambatkan aktifitas darah,” kata jonathan armbruster, ph.d., asosiasi profesor biologi di auburn university. “ini membuat otak anda berpikir memiliki oksigen berlebih.” paling tidak menambah lebih 10 detik.
15. Rasakan pendengaran supersonik!
Jika anda terjebak di tengah ramainya orang ngobrol di pesta, condongkan tubuh dengan telinga kanan ke depan. Telinga kanan lebih baik daripada telinga kiri dalam hal mengikuti ritme obrolan yang cepat, menurut peneliti dari ucla david geffen school of medicine. Sebaliknya, jika dan ingin mengidentifikasi lagu yang dimainin dengan lembut di elevator, gunakan bagian kiri telinga, ini lebih baik dalam memilah nada musik.
16. Impress your friends!
kalau anda ada di pesta coba trik ini, suruh teman anda berdiri tegak, rentangkan tangan dan posisi telapak tangan menghadap bawah, tetap pada posisi ini. Lalu letakkan dua jarimu di pergelangan tangannya dan dorong ke bawah, temenmu pasti ngelawan. Sekarang buat dia meletakkan satu kaki di tempat yang lebih tinggi beberapa inch (tumpukan buku atau majalah mungkin) dan ulangi yang tadi, dengan membuat posisi pinggang tidak rata, otak menganggap tulang belakang menjadi vulnerable, sehingga menghentikan kemampuan tubuh untuk menghindar , rachel cosgrove, c.s.c.s., pemilik results fitness, di santa clarita, california.
17. Mencegah rabun
jarak pandang yang payah jarang disebabkan faktor genetis, kata anne barber, o.d., optometrist dari tacoma, washington. “ini biasanya disebabkan tekanan nearpoint .” dengan kata lain , melototin layar kompi terlalu lama. Coba trik ini, tutup mata, tegangkan badan, ambil nafas yang dalam, setelah beberapa detik, hembuskan nafas dan regangkan otot pada saat yang bersamaan. Mengencangkan dan menegangkan otot semacam bisep bisa membuat otot lain yang tidak berhubungan seperti otot mata juga ikut relaks.
18. Baca pikiran!
punyamu sendiri tentunya! “jika anda akan berpidato besok, ulangi sebelum tidur,” kata candi heimgartner, instruktur ilmu biologi di university of idaho. Karena kebanyakan konsolidasi memori terjadi selama tidur, apapun yang anda baca sebelum tidur kebanyakan di baca sebagai memori jangka panjang.
Nahh ituulahh caranya menghack tubuh kita sendiri...semoga bermanfaat kawan kawann 

Indonesia negri yang kaya

TAHUKAH ANDA JIKA EMAS DI IRIAN DIBAGI RATA RAKYAT INDONESIA ,AKAN KEBAGIAN TIGA TON SETIAP JIWA ???
Negara Terkaya di Dunia Itu Ternyata adalah Indonesia. Banyak sebenarnya yang tidak tahu di manakah negara terkaya di planet bumi ini, ada yang mengatakan Amerika, ada juga yang mengatakan negera-negara di timur tengah. tidak salah sebenarnya, contohnya Amerika. negara super power itu memiliki tingkat kemajuan teknologi yang hanya bisa disaingi segelintir negara, contoh lain lagi adalah negara-negara di timur Tengah.
Rata-rata negara yang tertutup gurun pasir dan cuaca yang menyengat itu mengandung jutaan barrel minyak yang siap untuk diolah. tapi itu semua belum cukup untuk menyamai negara yang satu ini. bahkan Amerika, Negara-negara timur tengah serta Uni Eropa-pun tak mampu menyamainya.
Dan inilah negara terkaya di planet bumi yang luput dari perhatian warga bumi lainya. warga negara ini pastilah bangga jika mereka tahu. tapi sayangnya mereka tidak sadar "berdiri di atas berlian" langsung saja kita lihat profil negaranya.
Wooww… Apa yang terjadi? apakah penulis (saya) salah? tapi dengan tegas saya nyatakan bahwa negara itulah sebagai negara terkaya di dunia. tapi bukankah negara itu sedang dalam kondisi terpuruk? hutang dimana-mana, kemiskinan, korupsi yang meraja lela, kondisi moral bangsa yang kian menurun serta masalah-masalah lain yang sedang menyelimuti negara itu.
baiklah mari kita urai semuanya satu persatu sehingga kita bisa melihat kekayaan negara ini sesungguhnya.
1. Negara ini punya pertambangan emas terbesar dengan kualitas emas terbaik di dunia. namanya PT Freeport.
Apa saja kandungan yang di tambang di Freeport? ketika pertambangan ini dibuka hingga sekarang, pertambangan ini telah mengasilkan 7,3 JUTA ton tembaga dan 724,7 JUTA ton emas. saya (penulis= suranegara) mencoba meng-Uangkan jumlah tersebut dengan harga per gram emas sekarang, saya anggap Rp. 300.000. dikali 724,7 JUTA ton emas/ 724.700.000.000.000 Gram dikali Rp 300.000. = Rp.217.410.000.000.000.000.000 Rupiah!!!!! ada yang bisa bantu saya cara baca nilai tersebut? itu hanya emas belum lagi tembaga serta bahan mineral lain-nya. Seharusnya nama kota di sana itu bukan Tembagapura tapi Emaspura.
Lalu siapa yang mengelola pertambangan ini? bukan negara ini tapi AMERIKA! prosentasenya adalah 1% untuk negara pemilik tanah dan 99% untuk amerika sebagai negara yang memiliki teknologi untuk melakukan pertambangan disana. bahkan ketika emas dan tembaga disana mulai menipis ternyata dibawah lapisan emas dan tembaga tepatnya di kedalaman 400 meter ditemukan kandungan mineral yang harganya 100 kali lebih mahal dari pada emas, ya.. dialah URANIUM! bahan baku pembuatan bahan bakar nuklir itu ditemukan disana. belum jelas jumlah kandungan uranium yang ditemukan disana, tapi kabar terakhir yang beredar menurut para ahli kandungan uranium disana cukup untuk membuat pembangkit listrik Nuklir dengan tenaga yang dapat menerangi seluruh bumi hanya dengan kandungan uranium disana. Freeport banyak berjasa bagi segelintir pejabat negeri ini, para jenderal dan juga para politisi busuk, yang bisa menikmati hidup dengan bergelimang harta dengan memiskinkan bangsa ini.
2. Negara ini punya cadangan gas alam TERBESAR DI DUNIA! tepatnya di Blok Natuna.
Berapa kandungan gas di blok natuna? Blok Natuna D Alpha memiliki cadangan gas hingga 202 TRILIUN kaki kubik!! dan masih banyak Blok-Blok penghasil tambang dan minyak seperti Blok Cepu dll. DIKELOLA SIAPA? EXXON MOBIL! dibantu sama Pertamina.
3. Negara ini punya Hutan Tropis terbesar di dunia. hutan tropis ini memiliki luas 39.549.447 Hektar, dengan keanekaragaman hayati dan plasmanutfah terlengkap di dunia.
Letaknya di pulau Sumatra, Kalimantan dan Sulawesi dan. sebenarnya jika negara ini menginginkan kiamat sangat mudah saja buat mereka. tebang saja semua pohon di hutan itu makan bumi pasti kiamat. karena bumi ini sangat tergantung sekali dengan hutan tropis ini untuk menjaga keseimbangan iklim karena hutan hujan Amazon tak cukup kuat untuk menyeimbangkan iklim bumi. dan sekarang mereka sedikit demi sediki telah mengkancurkanya hanya untuk segelintir orang yang punya uang untuk perkebunan dan lapangan Golf. sungguh sangat ironis sekali.
4. Negara ini punya Lautan terluas di dunia. dikelilingi dua samudra, yaitu Pasific dan Hindia hingga tidak heran memiliki jutaan spesies ikan yang tidak dimiliki negara lain.
Saking kaya-nya laut negara ini sampai-sampai negara lain pun ikut memanen ikan di lautan negara ini.
5. Negara ini punya jumlah penduduk terbesar ke 4 didunia. dengan jumlah penduduk segitu harusnya banyak orang-orang pintar yang telah dihasilkan negara ini, tapi pemerintah menelantarkan mereka-mereka. sebagai sifat manusia yang ingin bertahan hidup tentu saja mereka ingin di hargai. jalan lainya adalah keluar dari negara ini dan memilih membela negara lain yang bisa menganggap mereka dengan nilai yang pantas.
6. Negara ini memiliki tanah yang sangat subur. karena memiliki banyak gunung berapi yang aktif menjadikan tanah di negara ini sangat subur terlebih lagi negara ini dilintasi garis katulistiwa yang banyak terdapat sinar matahari dan hujan.
Jika dibandingkan dengan negara-negara timur tengah yang memiliki minyak yang sangat melimpah negara ini tentu saja jauh lebih kaya. coba kita semua bayangkan karena hasil mineral itu tak bisa diperbaharui dengan cepat. dan ketika seluruh minyak mereka telah habis maka mereka akan menjadi negara yang miskin karena mereka tidak memiliki tanah sesubur negara ini yang bisa ditanami apapun juga. bahkan tongkat kayu dan batu jadi tanaman.
7. Negara ini punya pemandangan yang sangat eksotis dan lagi-lagi tak ada negara yang bisa menyamainya. dari puncak gunung hingga ke dasar laut bisa kita temui di negara ini.
Negara ini sangat amat kaya sekali, tak ada bangsa atau negara lain sekaya INDONESIA! tapi apa yang terjadi ? Kekayaan Alam Indonesia tdk seirama dgn kehidupan Rakyatnya yang miskin,terpuruk,melarat tak berdaya...
Oleh Sebab itu, Untuk EXXON MOBIL OIL, FREEPORT, SHELL, PETRONAS dan semua PEJABAT NEGARA yang menjual kekayaan Bangsa untuk keuntungan negara asing, diucapkan TERIMA KASIH.
Dan rasa terima kasih KAMI untuk Kemerdekaan Indonesia yang ke 67 tahun, kami pemuda-pemudi Indonesia memberikan penghargaan sebesar-besarnya kepada pejuang yang telah mengorbankan darah dan air mata mereka untuk bangsa ini..Pengorbanan kalian telah di sia-siakan oleh para Pemimpin yang hanya mementingkan keluarga,perut,& Partainya sendiri,Rakyat baru di tengok ketika PEMILU tinggal hitung Hari dengan mengharap suara & dukungan mereka...namun Ketika PEMILU usai,maka Rakyat kembali dicampakkan & kembali terjadi kesenjangan antara si kaya & si miskin,si kaya makin kaya & si miskin makin miskin...Para pejabat pemerintah makin kaya & rakyat makin miskin dibuatnya...kekayaan Alam Indonesia akhirnya kembali dinikmati oleh segelintir orang khusunya para pejabat,aparatur negara & Pihak Asing..Namun Rakyat hanya mendapatkan janji kosong berbuah dusta & kebohongan berbalut penderitaan ...
AKANKAH DISERAHKAN KEPADA PEMIMPIN DARI RAS KORUPTOR DAN PARTAI KORUPTOR ?... bisa-bisa NEGARA DAN PEMERINTAHANYA DIPRIVATISASI !!!!
NUSANTARA MILIK KITA SEMUA ! Let's Go 1234.....
Yaa itulahh artikelnya semoga bermanfaat okee  #Indonesia

Akhir zaman

Apa Itu Sistem Dajjal, Umur Umat Islam, Kapan Imam Mahdi Keluar dan Perang-Perang Akhir Zaman?
● Apa itu sistem Dajjal?
Sistem Dajjal adalah sistem kepalsuan, seperti yang terjadi sekarang ini. Orang menyebutnya The New World Order (Tatanan Dunia Baru), meski kenyataannya malah tidak ada tatanan. Yang disebut pejuang hak asasi manusia justru yang sebenarnya teroris. Sedangkan mereka yang dituduh teroris justru sebenarnya orang yang mulia di hadapan Allah.
● Apakah sistem Dajjal itu adalah tatanan kehidupan yang kini dikomandani AS?
Ya. Itu tercermin dalam lembaran uang satu dollar AS. Bagian depan itu bergambar Presiden AS pertama, George Washington, dan bagian belakangnya bergambar piramid yang terpotong. Letak gambar piramida ada di belakang, sebagai sinyal bahwa di belakang AS ada kekuatan lain. Pada piramida tersebut ada segitiga bergambar mata satu. Di atasnya ada tulisan “annuis coeptis” (semoga dia senang dengan proyek ini). “Dia” yang dimaksud adalah Si Mata Satu. Di bawahnya ada tulisan “novus ordo seclorum” (tatanan dunia baru). Artinya, ummat seluruh dunia diharapkan masuk proyek tatanan dunia baru dan menerima kepemimpinan Si Mata Satu. Orang yang familiar dengan hadits-hadits Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam akan paham bahwa yang dimaksud Si Mata Satu adalah Dajjal.
● Kapan sosok Dajjal akan muncul?
Dajjal sudah ada sejak zaman Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam. Hal ini dijelaskan dalam sebuah hadits shahih yang panjang yang diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Fathimah binti Qais.
Ada seorang pengembara Nashrani yang terdampar di suatu pantai. Ia turun dari kapalnya dan kemudian bertemu binatang aneh. Binantang itu mengantarkannya ke sebuah biara. Di biara tersebut ada seorang pria terpasung. Dia bertanya, “Apakah Sungai Tiberia sudah mengering? Apakah muncul seorang lelaki yang bernama Muhammad yang disebut sebagai nabi akhir zaman? Apakah lelaki itu sudah diusir oleh penduduk di negerinya sendiri? ”
Pengembara Nashrani itu penasaran. Dia kemudian menelusuri jazirah Arab untuk mencari lelaki yang dimaksud. Dia kemudian bertemu Rasulullahshallallaahu ‘alaihi wasallam. Dia bertanya pada beliau, “Siapa orang yang dipasung itu?” Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam menyatakan bahwa pria itu adalah Dajjal. Namun Dajjal tidak akan muncul sebelum Imam Mahdi keluar.
● Kapan Imam Mahdi keluar?
Menurut Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam, salah satu tandanya adalah meninggalnya atau terbunuhnya seorang khalifah. Namun sekarang sudah tidak ada kekhalifahan. Menurut saya, khalifah yang dimaksud adalah seorang pemimpin negeri Muslim yang sangat nyata. Amin Muhammad Jamaluddin, seorang penulis asal Mesir yang menulis buku “Umur Umat Islam”, menafsirkannya sebagai pemimpin Kerajaan Arab Saudi. Kalau memang benar seperti itu, berarti sudah dekat.
Menurut hadits tersebut, kelak Al-Mahdi akan muncul lalu di-baiat oleh sekelompok pemuda di Ka’bah. Penguasa semenanjung Arab akan langsung mengirim pasukan untuk menangkap para pemuda itu. Tetapi tim itu akan dibenamkan ke bumi oleh Allah, kecuali dua orang saja.
Dua orang tersebut sengaja diselamatkan agar mereka bisa menceritakan pada publik bahwa teman-teman mereka telah tenggelam ke Bumi. Begitu kabar ini tersiar, semua Mukmin yang paham hadits-hadits shahih tentang munculnya Al-Mahdi akan sadar bahwa Imam Mahdi telah muncul. Mereka akan berbondong-bondong untuk ber-baiat.
● Bagaimana bila dihubungkan dengan umur ummat Islam?
Menurut Amin Muhammad Jamaluddin, ketika dia menafsirkan beberapa hadits mengenai umur umat Yahudi, Kristen, dan Islam, diisyaratkan bahwa umur umat Islam adalah 1500 tahun. Sekarang sudah 1424 Hijriah [tulisan ini dibuat pada 2003], jadi tinggal 76 tahun lagi. Itu belum dipotong waktu perjuangan Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam ketika di Mekkah, yang memakan waktu 13 tahun. Jadi umur ummat Islam tinggal sekitar 63 tahun. [Berarti sekarang tinggal sekitar 54 tahun]
Kapan masa kekhalifahan di akhir zaman —yang menurut hadits akan berlangsung selama 40 tahun— terjadi pada masa damai, maka huru-hara besar itu akan terjadi dalam kurun waktu kurang dari 23 tahun ke depan ini [sekarang berarti kurang dari 14 tahun ke depan]. Kemunculan khilafah akan didahului oleh terjadinya huru-hara dan kaum Muslim akan di bawah komando Imam Mahdi.
Kemunculan Imam Mahdi juga akan ditandai dengan munculnya komet. Menurut yang saya tahu dari para astronom, komet akan muncul pada 2022. Jadi kalau saat itu Imam Mahdi muncul, maka perhitungan itu menjadi sangat mungkin. Atau bisa jadi kemunculan Imam Mahdi justru akan lebih cepat dari itu.
● Apa fitur-fitur khusus Imam Mahdi?
Menurut Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam, namanya seperti nama Rasulullah shallallaahu’ alaihi wasallam dan nama ayahnya pun sama dengan nama ayah Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam. Bicaranya kurang lancar, sehingga kalau bicara harus menepuk pahanya dulu. Apakah itu berarti dia gagap? Wallahu’alam.
● Berapa usia Imam Mahdi ketika muncul?
Usia Imam Mahdi adalah seusia ketika Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam pertama kali berperang. Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallampertama kali berperang di Perang Badar di usia 55 tahun.
● Apakah itu berarti sebenarnya Imam Mahdi sudah ada?
Ya, sudah ada, tapi oleh Allah belum dimunculkan. Sekarang kita tidak tahu Imam Mahdi itu siapa. Dan hal itu bukan hal aneh, karena memang ia akan muncul mendadak.
● Bukankah sudah ada beberapa orang yang mengaku sebagai Imam Mahdi?
Tidak bisa. Imam Mahdi di-baiat oleh 313 pemuda di Ka’bah. Jumlah itu sama dengan jumlah pasukan saat Perang Badar. Baiatnya terbuka meski sebenarnya Imam Mahdi enggan dijadikan pemimpin. Bila ada yang mengaku-ngaku Imam Mahdi, maka itu adalah omong kosong.
● Apakah kelak Imam Mahdi akan memimpin kekhalifahan Islam?
Ya. Sebelum itu ia akan memimpin beberapa peperangan untuk meruntuhkan The New World Order ini. Perang meruntuhkan maalikan jabariyan ini dimaksudkan untuk mewujudkan The Next World Order .
● Perang apa saja itu?
Ada empat perang besar. Pertama, perang melawan penguasa semenanjung Arab. Kaum Muslim menang. Kedua adalah perang melawan penguasa zhalim Persia, Muslim juga menang. Perang selanjutnya adalah melawan Rum atau Eropa, dan menang juga. Ke empat adalah perang melawan Dajjal dan 70.000 tentara Yahudi.
[Disarikan dari wawancara Ustadz Ihsan Tandjung/bolehjadikiamatsudahdekat]

Jangan pernah salah mencintai

Hai guys kali ini saya akan menyampaikan artikel tentang jangan pernah salah mencintai seseorang apalagi karna wajah yang cakep saja tetapi hatinya buruk atau jelekk :(

Jikan ingin lebih jelas bacalah artikel dibawah ini ;)

Ust. Firanda, حفظه الله
.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
“Seseorang bersama dgn yg dicintainya (diakhirat kelak)”(HR Al-Bukhari no 6169)
.
Sungguh menyedihkan, tatkala banyak kaum muslimin terutama dari golongan permuda yg sangat mencintai para pelaku maksiat, bahkan dari kalangan orang-orang kafir!!! (terutama para pemain film dan para penyanyi serta para olahragawan).
Foto orang-orang kafir trsebt mereka pajang di kamar2 mereka, menjadi penyejuk pandangan mereka, sblm tidur dan tatkala bangun tidur

Bahkan mereka meniru gaya berpakaian orang-orang kafir tersebut, mereka hafalkan lantunan-lantun­an orang2 kafir trsebt, mereka pelajari perjalanan hidup orang2 kafir trsbut

Jika salah seorang dari mereka ditanya tentang sejarah, nama, dan nasehat-nasehat­ Abu Bakar, Umar, Imam­ Syafii??
Maka terdiamlah ia!
.
Bahkan kecintaan sebagian mereka sdh sangat mendalam kepada orang2 kafir tsb, terbukti tatkala para artis trsbut datang ke negeri2 kaum muslimin maka merekapun berbondong-bond­ong menyambut para idola mereka yg kafir, hingga ada yg histeris tatkala menyaksikan idolanya, bahkan ada diantara mereka yg pingsan karena terlalu gembira

Apa yg akan mereka perbuat dgn sabda Nabi
“Seseorang (dikumpulkan diakhirat kelak) bersama yg ia cintai” ???!!!
.
KARENANYA, cintailah orang-orang sholeh. Tirulah gaya hidup mereka, patuhilah petuah-petuah mereka, yaitu orang-orang yang jika kita mengingat mereka maka kita mengingat akhirat

Anas Bin Malik radhiallahu ‘anhu berkata:
“Kami tdk pernah gembira karena sesuatu apapun sebagaimana kegembiraan kami karena mendengar sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam
“Engkau bersama yg engkau cintai”. Anas berkata, “Aku mencintai Nabi, Abu Bakar, dan Umar dan aku berharap aku (kelak dikumpulkan) bersama mereka meskipun aku tdk beramal sebagaimana amalan sholeh mereka”
(HR Al-Bukhari no 3688).

Alhamdulillah semoga artikel diatas bermanfaat bagi kawan kawan ;)

Amalan hangus gara-gara status

Hai guys! Kali ini saya akan membahas artikel tentang amalan hangus karna status yang sering kita buat di sosial media

Sering banget akhir akhir ini baca status yg isinya
“Alhamdulillah puasa hari pertama lancar, seneng banget”
“OTW masjid, mau tarawih”
“Alhamdulillah selesai muroja'ah 1 juz”
“Semoga puasaku lancar sampai beduk maghrib nanti”
“Rasanya tenang banget setelah sujud disepertiga malam”

Sahabat fillah, simpanlah ibadahmu, jadikan sebagai privasi, tidak perlu publikasi ^^
Orang lain tidak perlu tau, cukuplah Allah yg tau
Simpanlah dengan rapat ibadahmu, seperti kamu menyimpan rapat aibmu.
Tidak perlu dipublikasikan, karena itu tidak akan membuatmu mulia dimata mereka

Mengingatkan itu beda dengan memamerkan :) Sia sia saja amalanmu jika akhirnya kau publikasikan
“Jangankan kamu menghilangkan pahala sedekahmu dengan menyebut nyebutnya dan menyakiti perasaan si penerima, seperti orang yg menafkahkan hartanya karena riya kepada manusia, dan dia tidak beriman kepaa Allah dan hari kemudian. Maka perumpamaan orang itu seperti batu licin yg diatasnya ada tanah, kemudian batu itu ditimpa hujan lebat, lalu
ia bersih (tidak bertanah), mereka tidak menguasai sesuatupun dari apa yg mereka usahakan” (QS Al-Baqarah : 264)

Sayang banget kan hanya karena sebuah status amalan kita jadi hilang sia sia
Udah cape cape beribadah, tapi ga dapet pahala gara gara riya?
Duuuuhh naudzubillahi min dzalik.




Bagaimana pendapat anda tentang artikel diatas? :)
Semoga bermanfaat yaa kawan kawan ;)

Shalat dengan pacar ternyata berdosa

Shalat dengan Pacar Ternyata Berdosa, Baca Ini





Bolehkah salat berduaan dengan pacar? Ternyata tidak dianjurkan.

Dari Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhuma, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda,

لَا يَخْلُوَنَّ رَجُلٌ بِامْرَأَةٍ إِلَّا وَمَعَهَا ذُو مَحْرَمٍ

”Jangan sampai seorang lelaki berdua-duaan dengan seorang perempuan, kecuali dia ditemani mahramnya.” (HR Al-Bukhari 5233 dan Muslim 1341).

Kemudian dari Umar radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

لَا يَخْلُوَنَّ رَجُلٌ بِامْرَأَةٍ إِلَّا كَانَ ثَالِثَهُمَا الشَّيْطَانُ

”Jangan sampai seorang lelaki berdua-duaan dengan seorang perempuan. Jika terjadi makhluk ketiganya adalah setan.” (HR Ahmad 177,At- Turmudzi 2165, dan dishahihkan Syuaib al-Arnauth).

Abu Ishaq as-Syaerozi – ulama syafiiyah – (w 476 H) menyatakan,