WELCOME TO MY BLOG
FAQIH MUTA'ALIM

Sabtu, 07 November 2015

Arti jerawat yang muncul diwajah

Heii guyss..!! Kali ini saya akan membahas tentang jerawat yang sedang dialami banyakk orang disekitar kita termasuk saya juga sihh heheheh :v
Dan kali ini akhirnya terungkap juga Arti Sebenarnya Jerawat Yang Muncul diwajah kita!!!
Masalah pada kulit wajah seperti jerawat bukan merupakan hal asing yang dialami setiap wanita. Jerawat yang muncul terus-menerus dan sulit hilang, bisa jadi bukan karena produk yang Anda pakai tetapi justru pertanda dari dalam tubuh Anda.  Sebab nyatanya jerawat bisa bercerita tentang kondisi tubuh kita. Jerawat pada area tertentu di wajah kita dapat menjadi panduan Anda untuk mengubah pola hidup menjadi lebih sehat. Yuk, ketahui penyebabnya dan cara mencegahnya agar tidak muncul kembali.
Dahi bagian Atas:  Masalah Pencernaan
Bisa jadi Anda saat ini dalam mengalami masalah pencernaan akibat makanan yang Anda konsumsi. Coba mulai hindari makanan cepat saji, dan perbanyak makanan atau minuman yang mengandung antioksidan seperti green tea, air lemon, dan berries.
Dahi bagian Bawah: Masalah Jantung
Jerawat yang muncul di bagian bawah dahi Anda biasanya dikaitkan dengan masalah yang berasal dari pikiran dan semangat Anda. Hal ini terjadi akibat waktu tidur yang tidak teratur, stress, depresi, serta peredaran darah yang kurang lancar. Untuk mencegahnya Anda dapat mencoba beristirahat lebih awal, dan melakukan relaksasi seperti berpergian, spa, atau meditasi.
Area Hidung: Masalah Jantung
Sama halnya seperti area dahi bagian bawah, jerawat pada area hidung juga menandakan adanya masalah dengan jantung Anda. Tapi, Anda tidak perlu parno berlebihan. Sebab, masalah jantung ini bukan terkait masalah kesehatan yang berat dan membahayakan, melainkan terkait masalah stress dan tekanan darah Anda yang kurang stabil, sekali lagi, coba untuk melakukan relaksasi seperti berpergian bersama kerabat, ataupun shopping.
Area Alis Mata: Fungsi Hati
Jerawat yang sering muncul pada bagian area alis, maupun bagian sekitar mata pertanda fungsi hati Anda sedang terganggu. Hal ini dapat disebabkan oleh konsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak, dan alkohol. Perbanyak minum air putih agar dapat menetralisir toksin yang terdapat dalam tubuh Anda.
Area Kuping: Masalah Ginjal
Memang hal ini jarang sekali terjadi, tetapi apabila Anda pernah mengalaminya secara terus-menerus, coba perhatikan kembali kesehatan ginjal Anda. Kurangi makanan yang mengandung banyak garam, dan kafein serta perbanyak minum air putih agar kesehatan organ ginjal Anda dapat terjaga.
Pipi bagian kanan: Masalah Paru-paru
Jerawat pada bagian pipi sering sekali muncul, hal ini disebabkan oleh alergi, saluran pernafasan, dan asap rokok. Nah, bagi Anda yang suka merokok, coba hindari hal tersebut, selain menjaga tubuh tetap sehat, Anda akan terhindar dari masalah paru-paru juga masalah kulit wajah.
Area Mulut dan bagian tengah Dagu: Masalah Perut
Pada bagian ini, Anda harus lebih memperhatikan kondisi perut Anda, coba hindari makanan instan, dan perbanyak makanan yang mengandung serat seperti sayuran, dan buah-buahan. Masalah pada dagu juga dapat dikaitkan dengan masalah perut lainnya seperti konstipasi atau sulit buang air besar.
Area samping bagian Dagu: Masalah Reproduksi dan Ginjal
Tenang saja, hal ini biasa terjadi apabila Anda sedang mengalami menstruasi, atau hormon yang sedang tidak seimbang, sehingga kerja ginjal Anda menjadi lebih berat. Masalah pada jerawat ini sering sekali mengakibatkan stress, jadi cobalah untuk relax dan tersenyum.
Nah itulah arti dari jerawat yang muncul pada bagian wajah. So, apa cerita di balik jerawat Anda? Jika sudah temukan jawabannya, segeralah perbaiki pola hidup dan berusahalah untuk selalu menerapkan gaya hidup sehat agar tubuh Anda makin sehat dan kulit pun, semakin cantik terawat. Semoga bermanfaat yaa guys!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar